Bukan hanya sekedar gaji bulanan, biasanya perusahaan, baik korporasi maupun startup juga menawarkan beberapa benefit lain kepada calon karyawannya di luar gaji. Benefit ini disediakan sebagai cara untuk membuat karyawan tetap semangat dan mampu memberikan performa terbaik di kantor. Fasilitas kantor yang diberikan perusahaan juga berpengaruh terhadap negosiasi gaji ketika melakukan wawancara kerja. Lalu, fasilitas apa saja yang sering diharapkan karyawan ketika mencari perusahaan? Berikut beberapa fasilitas perusahaan yang sering menjadi incaran karyawan.
Tunjangan transportasi
Tunjangan transportasi menjadi salah satu fasilitas tambahan dari kantor yang banyak diharapkan karyawan selain gaji. Apalagi jika mereka tinggal jauh dari kantor, atau jenis pekerjaannya seperti sales (business development) atau account manager yang mengharuskan pergi ke sana kemari untuk bertemu klien dan meeting di luar kantor.
Jika perusahaan ingin memberikan benefit satu ini, jangan lupa juga untuk memberikan ketentuan bagi karyawan yang ingin mendapatkan tunjangan satu ini. Misalnya, jika karyawan memiliki kendaraan pribadi, maka perusahaan bisa menjamin biaya langganan parkir, uang bensin, dan/atau uang tol? Kemudian tentukan juga apakah uang transportasi itu akan dalam bentuk sistem reimburse atau masuk ke dalam gaji tiap bulan?
Sedangkan, jika karyawan menggunakan transportasi umum, pastikan juga fasilitas apa yang bisa mereka terima. Apakah perusahaan menyediakan mobil dinas atau jemputan atau apakah kantor memiliki akun transportasi online untuk korporat? Jika iya, pastikan juga apakah uang tol dan bensinnya nanti menjadi tanggung jawab perusahaan atau karyawan.
Nah, ketentuan-ketentuan inilah yang perlu dipertimbangkan perusahaan ketika ingin memberikan tunjangan transportasi. Sedangkan bagi karyawan yang dinas luar, perusahaan juga bisa memberikan jaminan akomodasi untuk perjalanan bisnis yang meliputi pemesanan kamar hotel, tiket pesawat, dan masih banyak lagi.
Tunjangan tempat tinggal
Jika perusahaan mempekerjakan karyawan yang bertugas di luar kota, perusahaan juga perlu menyediakan fasilitas tempat tinggal. Ini menjadi salah satu harapan bagi karyawan yang tiba-tiba diminta untuk bertugas di luar kota. Benefit ini akan mempermudah karyawan dalam bekerja tanpa harus pusing berburu hunian baru terlebih dulu.
Untuk memberikan tunjangan tempat tinggal, perusahaan bisa menyediakan mes karyawan dan karyawan bisa menempatinya dengan gratis. Atau membayari biaya kos atau kontrak rumah sesuai dengan jumlah yang ditentukan. Misalnya, perusahaan hanya membayarkan uang kos senilai Rp1.000.000 per bulan. Jika lebih, maka karyawan perlu menambah sendiri dengan uang pribadi.
Tunjangan teknologi
Tunjangan teknologi ini biasanya sering diberikan kepada karyawan yang pekerjaannya berkaitan dengan bidang IT dan digital, misalnya desainer grafis, programmer, software development,cyber security, content writer, atau digital marketing. Benefit ini bisa berupa laptop atau PC pinjaman beserta perangkat pendukung lainnya.
Jika perusahaan tidak memberikan tunjangan ini dan perlu menggunakan milik pribadi, maka perusahaan juga perlu memberikan kompensasi yang diberikan ke karyawan ketika fasilitas pribadi tersebut rusak ketika digunakan bekerja.
Di sisi lain, tunjangan teknologi juga dapat berupa peminjaman handphone kantor maupun insentif uang pulsa atau kuota data internet bulanan. Tunjangan ini dapat diberikan kepada tim marketing atau sales yang sering menelepon klien atau melakukan online meeting.
Katering makan siang
Semakin maraknya jasa layanan katering online, makin banyak juga karyawan yang menghadapkan fasilitas ini disediakan kantor selain gaji. Dengan diberikannya fasilitas ini, maka karyawan tidak perlu lagi repot-repot memikirkan mau makan siang apa di kantor. Selain itu, ini juga bisa membantu karyawan lebih produktif karena bisa melakukan makan siang di kantor bersama teman-temannya.
Beberapa perusahaan sudah banyak yang sudah memasukkan fasilitas makan siang gratis untuk karyawannya. Namun, jika perusahaan belum bisa menyediakan katering makan siang karena selera karyawan yang berbeda-beda, perusahaan bisa memberikan kompensasi uang makan siang yang akan dimasukkan dalam gaji atau tidak.
Program pengembangan SDM
Saat ini banyak juga karyawan yang berharap mendapatkan benefit non-materiil, salah satunya training atau workshop pengembangan diri. Sekarang ini, karyawan bisa mendapatkan workshop pengembangan diri seperti leadership training, management training, hingga skill training yang lebih spesifik seperti public speaking dan pelatihan komunikasi.
Workshop tersebut sangat diperlukan untuk membantu mengasah keterampilan sekaligus menjadi bekal memajukan karir. Program pengembangan diri lainnya yang bisa diberikan ke karyawan pun bisa bermacam-macam, misalnya mendaftarkan dalam keanggotaan eksklusif di tempat olahraga/gym, membership maskapai penerbangan, atau klub-klub sosial lainnya.
Sponsor beasiswa
Selain gaji, perusahaan juga bisa menawarkan fasilitas berupa sponsor beasiswa bagi karyawan teladannya untuk melanjutkan pendidikan di institusi yang diharapkan. Ini bukan hanya bermanfaat bagi karyawan, namun juga perusahaan. Dengan adanya sponsor beasiswa ini, maka perusahaan akan mendapatkan kontribusi lebih besar lagi dalam jangka panjang.
Setelah lulus nanti, karyawan biasanya akan disyaratkan harus mengabdi kepada perusahaan sesuai jangka waktu yang ditentukan dan telah disepakati. Biasanya, beasiswa ini bersifat penuh. Artinya, uang kuliah dan kebutuhan hidup sehari-hari dijamin oleh kantor.
Fasilitas khusus untuk karyawan perempuan
Setiap perusahaan juga perlu memberikan benefit sesuai hak-hak karyawan perempuan, misalnya hak cuti haid serta cuti hamil dan melahirkan.
Menurut UU No. 13 tahun 2003 Tentang Ketenagakerjaan Pasal 81 ayat (1), disebutkan bahwa karyawan perempuan yang tidak wajib bekerja pada hari pertama dan kedua haid jika mengalami nyeri parah (dysmenorrhea). Sedangkan, cuti hamil dapat diambil sebelum, saat, dan setelah melahirkan.
Selain cuti khusus dan gaji, perusahaan juga bisa memberikan fasilitas ruang menyusui dan penitipan anak atau ruang bermain anak. Karena tidak semua ibu baru memiliki baby sitter atau dapat menitipkan anaknya di daycare selama bekerja.
Dukungan kesehatan mental
Stres, burnout, hingga depresi ketika bekerja juga sering terjadi akhir-akhir ini. Banyaknya beban kerja dan dikejar deadline menjadi beberapa faktor penyebabnya. Untuk mendukung kesehatan mental karyawan, maka perusahaan bisa memberikan dukungan dan fasilitas yang diharapkan terkait dengan kesehatan mental seperti menyediakan psikolog in-house atau bekerja sama dengan lembaga konseling kejiwaan tertentu yang bisa diakses karyawan dengan bertatap muka atau via telepon.
Fasilitas ini perlu dipertimbangkan oleh perusahaan, karena kesehatan mental tidak hanya menurunkan produktivitas, tapi juga mengancam kesehatan fisik karyawan di masa depan.
Fasilitas cuti berbayar
Banyaknya pekerjaan di kantor, banyak karyawan yang butuh waktu istirahat di tengah jadwal kerja. Dengan mengajukan cuti, karyawan bisa istirahat dan bisa kembali semangat setelah cuti selesai. Biasanya, perusahaan telah memberikan jatah cuti ke karyawan, namun setelah 1 tahun bekerja. Oleh karena itu, untuk menjaga kesehatan mental karyawan tidak ada salahnya perusahaan memberikan jatah cuti berbayar sebelum 1 tahun kerja. Misalnya setelah 3 bulan atau cuti tambahan setelah menyelesaikan projek, dan sebagainya. Benefit ini bisa menjadi nilai tambahan karyawan ke perusahaan, terutama bagi karyawan generasi Z yang sering butuh healing setiap bulannya.
Fleksibilitas jadwal kerja
Setiap perusahaan memiliki aturan jam kerjanya masing-masing. Namun, saat ini kebanyakan karyawan yang berharap perusahaan bisa memberikan fleksibilitas jam kerja. Apalagi saat ini sudah banyak perusahaan yang menerapkan sistem hybrid working, work from anywhere, ataupun work from home.
Dengan adanya benefit ini, karyawan bisa lebih fleksibel mengatur jam kerjanya, namun tetap memberikan kinerja terbaiknya. Bukan hanya itu, perusahaan juga bisa menghemat biaya operasional. Mulai dari hemat biaya listrik, sewa kantor, dan masih banyak lagi.
Benefit Earned Wage Access
Benefit Earned Wage Access baru-baru ini sering menjadi perbincangan karyawan, khususnya di perusahaan teknologi atau startup. Dengan adanya benefit ini, perusahaan bisa memberikan kemudahan bagi karyawan ketika butuh dana darurat di tengah bulan. Dengan benefit ini, karyawan bisa mencairkan gaji mereka kapan dan di mana saja dengan jumlah yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Sehingga nantinya bisa menjadi solusi ketika mereka butuh dana di tengah bulan namun gajinya mulai menipis.
Untuk memberikan benefit ini ke karyawan, perusahaan bisa memanfaatkan aplikasi KINI.id. Dengan aplikasi ini, perusahaan tidak perlu khawatir mengenai anggaran perusahaan maupun cash flow perusahaan, karena seluurhnya akan dikelola oleh KINI.id dan perusahaan hanya perlu membayar di tanggal gajian sesuai dengan dana yang telah diambil karyawan.
Itulah beberapa fasilitas perusahaan yang bisa diberikan perusahaan ke karyawan, kira-kira fasilitas apa yang telah diberikan dan sedang dipertimbangkan perusahaan?