Tips Bayar Cicilan Tepat Waktu dan Keuntungan yang Bisa Didapat

Ketika kita tidak mampu membeli sesuatu secara tunai, hal yang dilakukan adalah membeli secara kredit atau dengan cicilan. Namun, ketika membeli barang secara kredit, tantangannya adalah bayar cicilan. Apalagi jika jangka waktu cicilan sangat lama dan jumlah cicilannya besar.

Mungkin, awal membayar cicilan kamu tidak akan keberatan, tapi setelah beberapa bulan berjalan, seringkali merasa seperti tidak kuat membayar cicilan. Belum lagi kebutuhan di kemudian hari semakin banyak.

Tips Bayar Cicilan Tepat Waktu

Agar kamu tetap aman dan lancar membayar cicilan, di bawah ini adalah beberapa tips bayar cicilan tepat waktu dan terhindar dari kredit macet.

1. Buat Pengingat Sebelum Jatuh Tempo

Untuk menghindari kredit macet dan lupa membayar cicilan, kamu bisa coba membuat pengingat jauh-jauh hari sebelum tanggal jatuh tempo. Selain itu, dengan membuat pengingat kamu juga bisa terhindar dari penggunaan uang untuk kebutuhan lainnya.

Untuk membuat pengingat, kamu bisa memanfaatkan teknologi dan fitur smartphone yang bisa membantu, mulai dari fitur kalender, setting jadwal pembayaran via aplikasi, dan sejenisnya. Selain itu, kamu juga bisa membuat jadwal pembayaran otomatis dari rekening kamu. 

2. Telusuri Semua Daftar Cicilanmu

Agar semua cicilan terbayarkan dan tidak ada yang terlewat, kamu bisa menuliskan seluruh daftar cicilan kamu selama satu bulan. Tulis semua daftar cicilan yang kamu bayarkan beserta nominal dan tanggal jatuh tempo pembayaran. Dengan mencatat seluruh daftar cicilan, kamu bisa terhindar dari cicilan yang terlewatkan hingga denda bunga.

3. Luangkan Waktu Setelah Gajian untuk Bayar Cicilan

Agar terhindar dari denda cicilan, kamu harus memprioritaskan cicilan sebagai prioritas. Bagaimana caranya? Pastikan setelah kamu menerima gaji, kamu langsung membayar seluruh cicilan tanpa harus menunggu tanggal jatuh tempo. Kamu bisa memanfaatkan fitur autodebet jika suatu saat nanti lupa membayar karena sibuk.

4. Pilih Tempat Pembayaran yang Terjangkau

Biasanya perusahaan pembiayaan menyediakan berbagai macam metode pembayaran seperti pembayaran melalui ATM, e-wallet, mini market, internet banking, e-commerce, dan sebagainya. Pilihlah tempat pembayaran yang mudah kamu jangkau sehingga kamu tidak perlu repot mencari cara membayar cicilan. Dengan begitu, kamu pun akan terhindar dari keterlambatan pembayaran.

Keuntungan Membayar Kredit Tepat Waktu

Di atas kita sudah membahas tips membayar cicilan agar kamu membayar kredit tepat waktu. Nah, sekarang tahukah kamu apa saja keuntungan yang bisa kamu dapatkan ketika bisa membayar cicilan tepat waktu?

1. Bebas Teror Debt Collector

Ketika kamu telat membayar cicilan, biasanya akan ada debt collector yang datang menagih utang ke rumah. Jika hal ini terjadi, pasti kamu tidak akan merasa nyaman. Meskipun, kini sudah ada larangan industri keuangan menagih ke debitur oleh debt collector. Namun, masih ada beberapa perusahaan keuangan yang akan menagih langsung kepada debitur melalui berbagai cara seperti menelepon langsung hingga memberi peringatan berupa surat yang dikirim ke debitur.

2. Lebih Dipercaya

Jika kamu membayar cicilan tepat waktu, maka kamu akan memiliki track record yang baik. Sehingga, kamu akan lebih mudah dipercaya pihak jasa keuangan dan berpeluang mendapatkan skor kredit yang baik. Di mana, skor kredit ini akan digunakan sebagai bahan pertimbangan ketika kamu ingin mengajukan kredit.

Skor kredit ini biasanya dibagi menjadi beberapa kategori, seperti Kredit Lancar, Kredit Dalam Perhatian Khusus (DPK), Kredit Diragukan dan Kredit Macet.

3. Terhindar dari Denda

Keuntungan yang jelas akan kamu dapatkan adalah terhindar dari denda akibat menunggak pada saat pembayaran cicilan. Di mana, denda yang akan kamu terima akan menambah jumlah uang yang harus dibayarkan ke pihak jasa keuangan. Apalagi jika jenis pinjaman kamu memiliki sistem yang memberikan denda per hari. 

4. Pikiran tenang

Dengan membayar tepat waktu, pikiranmu akan tenang dan membuat kamu lebih fokus menjalankan kehidupan sehari-harinya. Hal ini karena kamu telah menunaikan kewajiban kamu. 

Itulah beberapa hal mengenai tips membayar cicilan dan keuntungan yang bisa kamu dapatkan dengan membayar cicilan tepat waktu. Namun, bagaimana jika kamu tidak memiliki uang yang cukup untuk membayar cicilan karena uangnya sudah kamu gunakan untuk kebutuhan lainnya?

Sekarang kamu bisa memanfaatkan aplikasi Kini.id. Di mana, dengan Kini.id kamu bisa mendapatkan pembayaran gaji lebih awal. Sehingga, kamu bisa membayar cicilanmu tanpa perlu menunggak tagihan. Selain itu, kamu juga tidak perlu meminjam uang lagi ke lembaga lain, karena ini hanya membuat kamu gali lubang tutup lubang. Yuk manfaatkan Kini.id sebagai solusi kebutuhan dana daruratmu!