Mau Pakai Fitur Pay Later? Ini Cara Bijak Memanfaatkannya!

Di zaman yang serba canggih seperti sekarang ini, mendapatkan pinjaman bukan lagi hal yang sulit. Apalagi saat ini hampir semua ecommerce atau marketplace menyediakan fasilitas atau fitur pay later. Dengan fasilitas inilah, kamu bisa mendapatkan barang apapun yang kamu butuhkan dan inginkan meski tidak memiliki cukup uang untuk membayarnya saat itu. Hal inilah yang sering membuat kebanyakan orang tergoda untuk membeli sesuatu yang sebenarnya tidak dibutuhkan.

Meski begitu bukan berarti kamu tidak boleh memanfaatkan fitur pay later untuk berbelanja. Namun, kamu harus menggunakannya dengan bijak. Dengan penggunaan yang bijak, fitur ini justru bisa menguntungkan, terlebih dengan banyaknya diskon bila melakukan pembayaran dengan pay later. Nah, agar tidak terjerumus dengan kemudahan yang ditawarkan pay later, di bawah ini adalah beberapa tips aman  menggunakan pay later yang harus kamu terapkan.

Pahami opsi dan ketentuan pembayaran

Umumnya, fitur pay later akan menawarkan berbagai opsi dan ketentuan pembayaran kepada penggunanya. Misalnya, kamu memiliki opsi untuk membayar secara berkala melalui sistem cicilan atau harus langsung membayar utuh sesuai tagihan.

Beberapa layanan pay later lainnya juga ada yang menyediakan cicilan hingga berbulan-bulan, tergantung layanan ecommerce apa yang kamu gunakan. Jika pembayaran dilakukan melebihi batas tenggat waktu, kamu harus membayar sejumlah bunga.

Jadi, sebelum kamu menggunakan pay later, cobalah cari tahu terlebih dulu mengenai ketentuan pembayaran yang diterapkan layanan fitur pay later tersebut secara rinci agar kamu terhindar dari utang di kemudian hari.

Periksa biaya lain atau penalti

Sebelum melakukan pembayaran menggunakan pay later, kamu juga harus memahami apakah terdapat biaya lainnya yang harus kamu bayar? Biaya lain yang dimaksud di sini bisa berupa denda karena telat membayar ketika jatuh tempo atau biaya penalti ketika kamu tidak membayar tagihan sesuai ketentuan. Pasalnya, sejumlah perusahaan yang menyediakan fitur pay later akan melarang pelanggan untuk menggunakan fitur ini apabila tidak menaati peraturan.

Pastikan kartu yang digunakan berfungsi dengan layanan ini

Biasanya, untuk membayar tagihan pay later, kamu harus menghubungkan kartu debit, kartu kredit, atau akun lainnya ke aplikasi yang menyediakan fitur pay later untuk melakukan pembayaran. Namun, tidak semua kartu kredit dapat terhubung dengan fasilitas ini. Jadi, sebelum menggunakannya, pastikan kamu melakukan pengecekan kartu yang akan kamu gunakan untuk layanan ini ya!

Baca kebijakan pengembalian

Sebelum menggunakan fitur ini, pastikan Anda telah mengetahui kebijakan pengembalian dari produk yang kamu beli menggunakan pay later. Sehingga, ketika terjadi sesuatu dan kamu harus mengembalikan produk yang dibeli, kamu mungkin tetap akan mendapatkan tagihan pay later tersebut di kemudian hari. Informasi terkait hal ini biasanya akan tercantum dalam syarat dan ketentuan atau halaman Frequently Asked Questions (FAQ). Jadi, pastikan kamu membaca FAQ sebelum menggunakannya.

Buat batas anggaran

Jika kamu memutuskan untuk menggunakan fitur pay later dalam transaksi pembelanjaan. Pastikan kamu juga membuat anggaran. Selain betul-betul memahami syarat dan ketentuan, kamu harus tetap mindful dan ingat dengan tujuan finansial jangka panjangnya. 

Sebelum membeli barang-barang mahal dengan fitur ini, cobalah terlebih dahulu menggunakan pay later untuk membeli barang yang terjangkau. Jangan sampai, kamu terjebak dan terlena menggunakan pay later, sehingga berakibat overspending.

Itulah beberapa cara bijak yang bisa kamu lakukan ketika memutuskan untuk menggunakan layanan fitur pay later. Dengan penggunaan fitur pay later dengan bijak, maka kamu tidak akan merugi, bahkan kamu bisa mendapatkan banyak keuntungan dari diskon yang bisa kamu terima dari setiap transaksinya.

Namun, bagi kamu yang merasa tidak ingin berutang dan menggunakan fitur paylater, kamu bisa memanfaatkan aplikasi KINI.id. Dengan aplikasi KINI.id, kamu bisa dengan mudah mencairkan gajimu kapan dan di mana saja sesuai dengan jumlah yang kamu butuhkan. Sehingga, kamu tidak perlu lagi meminjam uang atau menggunakan pay later hanya untuk memenuhi kebutuhanmu di pertengahan bulan. Jadi tunggu apalagi? Memanfaatkan aplikasi KINI.id sekarang!