Punya Banyak Jadwal Bukber? Ini 4 Tips Hemat Buka Puasa yang Bisa Diterapkan

Ketika Ramadan tiba, kebanyakan orang akan menerima undangan untuk berbuka puasa bersama, baik dari teman, keluarga, bahkan rekan kerja. Hal inilah yang sering membuat pengeluaran di bulan Ramadan menjadi meningkat dan sulit hemat buka puasa. Apalagi jika kamu memiliki grup pertemanan yang cukup banyak. Mulai dari teman kerja, teman SMA, teman SMP, teman organisasi, keluarga inti, keluarga besar, dan masih banyak lagi.

Saat undangan buka bersama datang, tidak jarang kita sulit menolak undangan tersebut. Apalagi, undangan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi dan menjaga silaturahmi. Tidak jarang juga, buka puasa bersama ini menjadi salah satu ajang reuni. Namun, meski hati ingin menjaga silaturahmi, terkadang isi dompet tidak mendukung. Nah, agar ajang silaturahmi tetap terjaga dan kantong tetap aman, berikut beberapa tips hemat buka puasa bareng teman atau saudara. 

Tentukan Anggaran Buka Bersama

Sebelum mengadakan acara buka puasa bersama, cobalah mulai dengan menentukan anggaran untuk buka bersama. Kamu bisa mulai dengan membuat daftar grup yang mungkin akan mengadakan acara buka bersama. 

Misalnya, kamu memiliki 5 grup pertemanan dan kamu anggarkan untuk buka bersama dengan masing-masing sebesar Rp100.000. Oleh karena itu, kamu perlu menganggarkan Rp500.000 untuk biaya buka puasa bersama. Anggaran ini tentu akan berbeda dari satu individu ke individu lainnya. Jadi, kamu tentukan sendiri berapa yang sebenarnya diinginkan dan bisa kamu anggarkan.

Jika ternyata, belum sampai 5 undangan buka puasa bersama dan anggaran buka bersama sudah mencapai Rp500.000. Jangan paksakan untuk ikutan bukber dan perlu diingat bahwa ada pengeluaran lain yang wajib kamu prioritaskan. 

Buat Catatan Keuangan

Selain membuat anggaran, kamu juga perlu membuat catatan keuangan. Apakah benar dalam satu acara buka puasa bareng teman kamu bisa menghabiskan  Rp100.000 atau malah lebih atau kurang? Ketika lebih, artinya anggaran yang kamu buat masih kurang. Ketika kurang, artinya uang untuk bukber ini bisa kamu alokasikan untuk kebutuhan yang lebih utama di bulan Ramadan.

Dengan dibuatnya catatan keuangan, maka kamu akan lebih mudah mengontrol pengeluaran. Kamu hanya perlu mencatat uang yang masuk dan keluar dari rekening atau dompet kamu setiap hari.

Gunakan Promo

Ketika bulan Ramadan banyak restoran atau tempat makan yang menawarkan diskon dan paket bukber yang jauh lebih murah. Oleh karena itu, kamu bisa memanfaatkan promo ini dengan baik agar anggaran bukber semakin berkurang. 

Dengan memanfaatkan promo dari restoran atau tempat makan, kamu bisa hemat buka puasa bareng teman. Namun pastikan promo tersebut tidak lebih dari anggaran yang kamu buat dan hindari untuk terpancing promo yang justru membuat kamu mengeluarkan uang lebih banyak.

Botram atau Potluck

Nah, makan dengan sistem botram atau potluck mungkin digemari banyak orang. Sistem ini menjadi salah satu tradisi berkumpul dan saling berbagi untuk membuat suasana makan lebih kekeluargaan dan membuat kebersamaan.

Bukan hanya itu, sistem potluck ni juga bisa membuat anggaran buka puasa menjadi makin hemat. Dengan adanya botram ini juga, kamu bisa menikmati berbagai macam makanan dan tentu saja akan lebih hemat dan suasana keakraban pun semakin terjalin.

Nah itulah cara hemat buka puasa bareng teman atau keluarga yang bisa kamu terapkan. Jika teman-temanmu mengadakan acara buka puasa sebelum tanggal gajian, pastikan untuk tidak berutang hanya untuk acara buka puasa bersama ya. Solusinya untuk tetap mengikuti acara buka puasa bersama adalah dengan memanfaatkan aplikasi KINI.id.

Baca Juga: Keuntungan & Cara Bayar Pakai QRIS lewat Aplikasi KINI.id

Dengan aplikasi KINI.id, kamu bisa menggunakan gaji di bulan depan secara fleksibel sesuai dengan kebutuhanmu. Selain itu, dengan KINI.id kamu sudah bisa bayar pakai QRIS sehingga mempermudah kamu untuk melakukan pembayaran di seluruh merchant. Jadi tunggu apalagi? Mulai manfaatkan KINI.id sekarang.